Mata
Kuliah: Kewirausahaan
Program
Bidang Studi/ Semester: PBSI / 3 A
Dosen
Pengampu: Haris Azhar,S.Sos.,M.Si
Disusun
oleh Kelompok 01 :
Dewi
Dwiyanti
Ibnu
Mubarok
Ikhwatun
Nafisah
Rizky
Pujiono
Titi
Yuhana
PENDIDIKAN
BAHASA DAN SASTRA INDONESIA (PBSI)
SEKOLAH TINGGI KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
NAHDLATUL
ULAMA INDRAMAYU
(STKIP
NU INDRAMAYU)
KATA PENGANTAR
Assalamu’alaikum Wr.Wb.
Puji
syukur kami panjatkan atas kehadirat
Allah SWT.yang telah memberikan rahmat dan karunia-Nya kepada kami, sehingga
kami dapat menyelesaikan tugas makalah ini dengan judul “Memanfaatkan
peluang usaha”
Adapun
makalah ini merupakan syarat untuk menambah pengetahuan tentang mata kuliah “ Kewirausahaan”.
Dalam penyusunan makalah ini, kami menyadari masih banyak kekurangan dan jauh
dari kesempurnaan. Oleh karena itu kami
mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun dan mendidik untuk
perbaikan selanjutnya.Kami berharap makalah ini dapat bermanfaat bagi semua
pembacanya. Terima kasih
Wassalamu’alaikum
Wr.Wb.
Indramayu, Oktober
2017
Penyusun
BAB
I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Penulisan
Memanfaatkan
peluang usaha dengan baik menjadi modal utama seorang pengusaha. Dalam
berwirausaha, setiap keahlian dan kesempatan sangat menentukan sebuah
kesuksesan seseorang. Tanpa adanya pengalaman dan kemampuan memanfaatkan
peluang, mungkin sebuah usaha tidak akan berjalan dengan baik. Ilmu pengetahuan
tentang bisnis menjadi point tambahan sebelum melangkahkan kaki ke lingkup
wirausahawan. Meskipun segala sesuatunya tidak akan terjadi secara instant,
namun dengan ketekunan akan mengantarkan kita ke jenjang sukses yang nyata.
Peluang Usaha
senantiasa terbentang luas dan akan selalu ada dimanapun kita berada. Hanya
saja, peluang yang ada mempunyai prospek masing-masing. Seperti halnya peluang
usaha modal kecil, pasti akan sangat banyak sekali kompetitor atau saingan di
sekitar kita. Sedangkan peluang usaha bermodal besar akan mempunyai saingan
yang sedikit namun mempunyai tantangan yang sangat berat untuk dapat
memulainya. Kami akan membantu anda untuk menguraikan bagaimana cara
memanfaatkan peluang usaha yang baik tanpa mengabaikan antara keahlian,
kesempatan, modal, dan persaingan.
1.2 Rumusan Masalah
1.
Ada berapakah aspek memanfaatkan peluang
usaha?
2.
Bagaimana cara memanfaatkan peluang
usaha?
1.3 Tujuan Penulisan
1. Untuk
mengethaui aspek-aspek memanfaatkan peluang usaha
2. Untuk
mengetahui cara memanfaatkan peluang usaha
BAB
II
PEMBAHASAN
2.1 Tiga aspek dalam memanfaatkan
peluang usaha
- Kenali
potensi diri.
- Hitung
daya maksimal modal.
- Pelajari
pangsa pasar dan saingan.
2.1.1 Mengenali diri sendiri dalam
memanfaatkan peluang usaha
Untuk bisa mengenali keahlian atau kemampuan pada diri
sendiri, hanya diri kita yang memahami secara detailnya. Mungkin orang lain
akan menilai diri kita mampu dan ahli melakukan ini dan itu, namun diri kitalah
yang tau kebenarannya. Kecuali bagi beberapa orang yang memiliki kecenderungan
sifat pesimis, biasanya mereka tidak menyadari potensi yang ada pada diri
mereka, namun orang lain mengetahui potensi yang dipunya, sehingga terkadang
seseorang baru menyadari bahwa diri mereka memiliki kemampuan setelah orang
lain mengatakan potensi diri mereka.
Potensi
diri dapat kita pelajari dengan hobi yang kita punya, seperti halnya seseorang
yang hobi bermain game, belum tentu ia berpotensi untuk menjadi seseorang
programer yang dapat menciptakan sebuah permainan komputer maupun hp. Namun
seorang gamer mempunyai sifat dasar yaitu menyukai tantangan. Dan sifat dasar
ini dapat terus di kembangkan agar dapat menjadi seorang pengusaha yang berani
menghadapi tantangan.
Contoh
lain, seseorang yang mempunyai hobi bongkar-bongkar barang elektronik, mereka
secara kasat mata mempunyai potensi di seputar elektronik. Jika di pupuk dan
terus di tempa, maka keahlian dalam hal elektronik bisa menjadi modal utama
untuk menjadi wirausahawan.
2.1.2 Cara menghitung modal maksimal
Bagi sebagian orang, modal dalam bentuk materi mungkin
menjadi alasan utama mengapa seseorang enggan untuk segera memulai sebuah
usaha. Padahal, banyak sekali jalan untuk kita mendapatkan modal usaha. Dan
hampir semua orang tau caranya. Hanya saja, rasa takut gagallah yang biasanya
menjadi pemicu utama seseorang takut untuk segera memulai usaha.
Modal
dapat kita hitung dengan mengakumulasikan antara tabungan yang kita punya, aset
yang kita punya, dan relasi yang kita punya. Misal, kita membutuhkan modal
sebesar 50 juta untuk memulai sebuah usaha. Kita mempunyai tabungan sebesar 15
juta. Ini artinya kita mempunyai kekurangan modal sebesar 35 Juta. Cara yang
paling sering di tempuh adalah dengan menjadikan rumah sebagai agunan pinjaman.
Misal dari Bank kita mendapat pinjaman sebesar 25 Juta, ini artinya modal sudah
terkumpul 40 Juta. Sehingga ada kekurangan sebesar 10 Juta.
Jangan
tergesa-gesa untuk segera meminjam kepada saudara jika memang tidak ada
komitmen kuat. Karena, saat uang sudah kita pinjam dan usaha tidak berjalan,
persaudaraan biasanya bisa retak dari sini. Caranya adalah, dengan modal yang
kita punya, kita jalankan usaha yang kita punya dengan modal yang ada. 40 Juta
kita gunakan untuk memulai usaha. Setelah uang benar-benar habis, baru kita
datang kepada teman atau saudara dan yang paling baik jika punya adalah orang
tua atau mertua. Datangi mereka katakan bahwa usaha sudah di tengah jalan namun
mengalami jalan buntu untuk menyelesaikannya. Dalam mencari pinjaman ke teman
atau family, jangan hitung 10 juta, namun lebihkan untuk sisi safe, sebagai
angsuran kita pada awal-awal bulan sebelum usaha benar-benar berjalan.
Cara
diatas adalah cara instant dalam mencari modal, dan cara yang lebih baik adalah
dengan memanfaatkan uang yang ada untuk memulai usaha yang hanya membutuhkan
modal sesuai dengan yang kita punya. Kita harus memutar otak bagaimana dengan
modal yang kita punya, bahkan tanpa modal sekalipun, kita masih bisa tetap
menghasilkan dan tetap berpeluang sukses.
2.1.3 Cara tepat dalam memanfaatkan
peluang usaha
Setelah kita mengenali potensi diri dan menghitung maksimal
modal yang bisa kita upayakan, baru kita bisa menentukan peluang mana yang akan
kita ambil. Untuk usaha modal kecil, kita bisa mengambil alternatif usaha yang
berkaitan dengan segala sesuatu yang di butuhkan oleh masyarakat sekitar.
Dengan demikian, kita akan mudah dalam melakukan transaksi bisnis. Untuk kalian
yang memiliki modal besar, banyak peluang tambang yang tersebar di seluruh
nusantara.
Kita
bisa melakukan riset dan memulai usaha tambang. Namun sayangnya, belum banyak
orang yang memahami tentang bisnis yang satu ini. Oleh sebab itu, hampir
seluruh tambang di Indonesia di kuasai oleh pihak asing. Jika anda mempunyai
kemampuan, maka proyek tambang adalah salah satu peluang yang bisa kita
manfaatkan.
Perlu
menjadi catatan adalah, untuk menekuni sebuah usaha, kita tidak boleh
mengabaikan proses yang akan kita jalani. Sebagian orang sangat tergesa-gesa
dalam melakukan usaha, ingin segera kaya lalu lupa bahwa tidak akan ada
kesuksesan tanpa proses yang panjang. Segala sesuatunya pasti ada proses yang
harus kita jalani. Dan proses inilah yang menentukan sukses atau tidaknya diri
kita.
2.2 Cara
memanfaatkan peluang usaha
“Peluang Adalah EMAS”, istilah itu memang bukan
mengada-ngada, peluang memang di ibaratkan sebagai emas yang bernilai yang
sayang jika harus dilewatkan. Jika anda ingin menjadi seorang pengusaha sukses, maka jangan sekali-sekali
mengabaikan peluang usaha yang
ada yang sebenarnya banyak disekitar kita. Peluang itu banyak sekali,
menarik, dan indah. Tetapi dalam kenyataan hidup tidak banyak orang yang bisa
memanfaatkan peluang yang ada. Bahkan banyak yang meninggalkan peluang,
meskipun peluang-peluang itu sudah di depan mata atau di samping
dirinya. karena kita serasa bingung untuk memanfaatkannya,serta harus
dimulai dari mana padahal peluang itu hanya datang satu kali saja.bisa saja
jika kita melewatkan peluang tersebut yang menurut kita itu peluang usaha yang
niche atau bagus lantas keburu diambil oleh orang lain.
Peluang
berarti juga pasar. Jika seseorang ingin berhasil, apalagi berhasil sebagai
entrepreneur, dia harus bisa secara cerdik menangkap dan memanfaatkan peluang,
kemudian mengambil keputusan yang tepat agar memenangkan persaingan di
pasar.Dengan kreativitas berarti seseorang bisa secara bersama-sama menciptakan
atau menangkap peluang dan memaksimalkan resources lain yang bisa mendukung
agar peluang-peluang dan kreativitas itu menjadi berhasil.Dan agar
peluang-peluang dan kreativitas itu berhasil dibutuhkan komunikasi yang baik.
Bagi seorang entrepreneur, keterampilan berkomunikasi itu sangat penting.
Segala ide dan kreativitas yang ada pada diri seorang entrepreneur harus bisa
dikomunikasikan dengan baik ke pasar.
Seorang
entrepreneur harus rajin pergi ke mana saja, untuk mengkomunikasikan ide dan
kreativitasnya. Dengan komunikasi yang baik, seorang entrepreneur harus punya
keyakinan bahwa ide dan kreativitasnya itu bisa diterima pasar,Memang tidak lah
mudah bagi seseorang untuk bisa memanfaatkan peluang usaha dengan cara
memanfaatkannya atau mempraktekannya dalam dunia wirausaha yang
sesungguhnya.Ini akan terasa berat karena selain membutuhkan ketekunan, tenaga
juga modal yang jumlahnya relatif.
Berikut
tips cara memanfaatkan peluang usaha :
1.Melakukan
Riset Pasar
2.
Mempersiapkan dan menyusun rencana
3.
Patuh terhadap aturan
4.
Strategi Pemasaran yang tepat sasaran
Jika ke empat poin dasar diatas sudah kita lakukan, maka hal
yang paling penting adalah mempraktekannya. Anda harus berani memulai wirausaha
atas ide-ide anda sehingga anda akan tahu peluang usaha yang
sedang dijalankan adalah peluang usaha yang benar-benar bagus.Jangan takut untuk memulai usaha.
kita
harus yakin menentukan jenis usaha yang akan kita tekuni. Jika kita merasa
tidak yakin dengan jenis usaha yang kita dapatkan, cobalah temukan jenis usaha
yang lain. Lebih baik Anda membuat jurnal atau sekedar membuat coret-coretan
untuk membandingkan jenis-jenis usaha.
Namun
selain kerja keras dan cerdik memanfaatkan peluang ada hal yang juga perlu
diperhatikan, yakni unsur ‘luck’ (keberuntungan).Bagaimana pun, unsur luck itu
penting bagi keberhasilan seseorang dalam berbisnis.
BAB III
PENUTUP
simupulan
3.1 Tiga aspek dalam memanfaatkan
peluang usaha :
1 .Kenali
potensi diri.
2. Hitung daya
maksimal modal.
3. Pelajari pangsa
pasar dan saingan.
3.2 Cara memanfaatkan
peluang usaha :
1. Melakukan
Riset Pasar
2. Mempersiapkan dan menyusun rencana
3. Patuh terhadap aturan
4. Strategi Pemasaran yang tepat sasaran
Daftar
Pustaka
http://www.wirasejati.com/memanfaatkan-peluang-usaha-dengan-baik.aspx
No comments:
Post a Comment